Rabu, 12 Juni 2013

Bukan Tentang Font Dan Tema

Halo!! :D
Kali ini saya bukan me-share tentang Font ataupun Tema

Kita semua tentu memiliki idola masing-masing bukan? 
Tapi ada beberapa orang yang tidak menyukai idola orang lain, sehingga menjelek-jelekan idola orang tersebut.. Nah itulah yang ingin saya bahas sekarang ini :)

Saya hanya ingin berbagi tentang pendapat saya.
Tentu kita pasti mengidolakan seseorang atau beberapa orang, dan ada beberapa atau banyak juga dari kita yang tidak suka apabila idola kita dijelek-jelekkan oleh  orang lain.
Jujur saya juga tidak suka apabila idola saya dijelek-jelekan....
Tapi saya berfikir, untuk apa mereka menjelek-jelekan idola orang lain? Apakah mereka mendapatkan keuntungan dari itu? Mungkin mereka berharap idola mereka akan mendapat fans lebih banyak lagi...
Banyak dari mereka yang bilang bahwa mereka hanya meng kritik.. Tapi banyak dari mereka yang mengkritik dengan bahasa kasar yang tidak pantas diucapkan... Ketika saya membaca kata-kata kasar itu, saya merasa sangat malu, mengapa mereka mengatakan kata kata seperti itu? Indonesia dikenal dengan penduduknya yang ramah, tapi pada kenyataan, kebanyakan itu telah berubah! Mungkin semua itu karena pengaruh dari budaya luar negri.

Saya ingin bilang, setiap orang memiliki selera berbeda, tidak semua orang sama! Ada beberapa orang yang menyalahkan selera kita, seperti berkata "Kamu memiliki selera yang jelek!" dan ada juga yang marah2 seperti "Musik Rock itu lebih keren dan enak daripada musik pop! Idolamu itu sok imut, sok cantik, berbeda dengan idolaku yang keren, pintar bermain musik, dan baik" Pasti semua orang berpikir idolanya adalah yang terbaik. Tapi ingat! Yang terbaik untukmu belum tentu terbaik untuk orang lain!

Saya membuat pendapat seperti ini setelah saya melihat idola saya di jelek-jelekan oleh orang yang berkata kasar. Saya adalah fans dari salah satu girlband korea.
Dan saya berfikir, untuk apa orang yang membenci membuang-buang waktunya hanya untuk mencari kesalahan dari orang yang dia benci? Bukankan itu sesuatu yang aneh? Bahkan ada beberapa yang lebih memperhatikan orang yang dia benci daripada idolanya sendiri..
Mereka membuat video tentang kejelekan orang yang dia benci

Idola mereka tentu tidak akan senang dan bangga apabila fansnya menjelek-jelekan orang lain, justru idola mereka dapat merasa malu
Idola mereka akan bangga apabila banyak dari fansnya yang dapat menghormati idola dan fans orang lain.

Ini hanya merupakan pendapat dari saya, dan saya harap banyak orang-orang yang sadar untuk menghormati orang lain yang bebeda pendapat dari mereka :)
^
Saya juga berharap posting saya ini tidak menimbulkan keributan antar fans :)
TERIMAKASIH ^^